Rutin, Sat Lantas Polres TTS Gatur Pagi

Rutin, Sat Lantas Polres TTS Gatur Pagi

Tribratanewstts.com-  Pengaturan lalu lintas di pagi hari ini merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan oleh anggota Satlantas yang bertujuan memperlancar arus lalu lintas dan memberikan keamanan dan kenyamanan bagi pengguna jalan.

Mencermati pentingnya  keamanan, kelancaran serta ketertiban lalu lintas,  rutin setiap pagi, personil Sat Santas Polres Timor Tengah Selatan (TTS) di terjunkan kejalan raya melaksanakan pengaturan lantas, Selasa (06/10/20).

Personil di tempatkan disetiap persimpangan, tempat rawan macet serta kecelakaan bhakan ditempatkan juga di tempat penyebrangan menuju sekolah yang ada di sepanjang jalur timor raya kota soe, kabupaten TTS.

Dijelaskan  kapolres TTS melalui kasat lantas Polres TTS bahwa kegiatan pengaturan rutin dilakukan setiap pagi hari oleh semua anggota Satlantas Polres  TTS , “ di diharapkan masyarakat yang melaksanakan aktivitas pagi selalu berhati hati dan mematuhi peraturan lalu lintas dalam berkendara, sehingga tidak terjadi kemacetan maupun kecelakaan lalu lintas”,  harapnya.