Penandatanganan MOU Polres TTS dan Pengadilan Agama Soe

Penandatanganan MOU Polres TTS dan Pengadilan Agama Soe

Tribratanewstts.com- Kapolres Timor Tengah Selatan AKBP Andre Librian, S.I.K, Kamis ( 06/05) menghadiri kegiatan penandatanganan perjanjian kerja sama MOU antara pengadilan agama Soe dengan Polres TTS   di di ruang media center kantor pengadilan Agama Soe, Kabupaten TTS-NTT.

 Selain MOU dengan Polres TTS, Pengadilan Agama juga melaksananakan penandatanganan MOU dengan Pegadilan  Negeri Soe, Kodim 1321 TTS, Badan Pertanahan kabupaten TTS, BRI cabang Soe, PT. Pos Indonesia( Persero ) Kantor Pos Sos , Dinas kependudukan dan pencatatan Sipil  Kabupaten TTS serta Kementrian Agama Kabupaten TTS.

Khusus MOU dengan Polres TTS terkait   Bidang pengamanan Hakim dan pengamanan pelaksanaan Sita dan Eksekusi .

  Dalam sambutannya, Ketua pengadilan Agama Soe Moh. Rival. S.HI., M.H menyampaikan bahwa  pelaksanaan kegiatan ini dalam rangka pengadilan agama soe meningkatkan silahturahim dengan Instasi terkait serta  meningkatkan pelayanan publik kepada para pencari keadilan  komitmen untuk memberikan pelayanan efektif dan efisien.

Saat dilangsir, hadir dalam kegiatan ini,  Bupati TTS, Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Agama Kupang,  Dandim 1621/TTS, Ketua pengadilan Negeri Soe, Pejabat mewaliki Kepala Kejaksaan Negeri Soe, Kepala BRI Cab. Soe, Kadis Dukcapil Soe, Kepala  PT. Pos Indonesia( Persero ) Kantor Pos Sos , kepala Kementrian Agama Kabupaten TTS .