Pimpin Apel Pagi Perdana Tahun 2023, Kapolres TTS: Buka Lembaran Baru Yang Lebih Baik
Tribratanewstts.com- Polres Timor Tengah Selatan (TTS) memulai kegiatan pelaksanaan tugas yang diawali dengan Apel Pagi di halaman apel Mapolres TTS (02/01/23).
Apel perdana di awal Tahun 2023 ini dipimpin langsung oleh Kapolres TTS AKBP I Gusti Putu Suka Arsa,S.I.K.
Mengawali arahannya, Kapolres TTS mangajak semua personil agar selalu senantiasa sebagai umat beragama panjatakan puji dan syukur kehadapan Tuhan yang maha esa karena sampai degan saat ini kita masih di beri kesempatan, berkat, nikmat dan kesehatan sehingga kita masih bisa berdiri tegak hadir kembali di tahun yang baru.
Kegiatan besar yang sudah kita laksanakan mulai dari persiapan hingga pelaksanaan pengamanan Natal dan Tahun dan berakhir dengan aman dan kondusif kita harus syukuri itu, "jelas Kapolres".
Semuanya boleh berjalan aman dan lancar masyarakat dapat beribadah dengan aman, perayaan Natal dan Tahun Baru aman dan kondusif itu bukan karena hebatnya Kapolres namun karena kerja sama kita semua, semangat dan dedikasi dari semua personil Polres oleh karena itu atas nama pribadi dan selaku pimpinan saya ucapkan terima kasih, "ucapnya".
Dirilis juga oleh orang no 1 di Polres TTS ini bahwa walaupun selama perayaan Natal dan Tahun Baru terjadi beberapa kejadian namun secara umum semua kegiatan berjalan dengan baik dan situasi kamtibmaspun secara umum aman dan kondusif baik saat dan sesudah perayaan.
" Memasuki tahun baru tentunya dengan semangat dan harapan baru, hal-hal yang kurang baik pada tahun yang lalu agar ditinggalkan, mari kita Buka Lembaran Baru Yang Lebih Baik dalam tugas pengabdian dan juga dalam keluarga", harapan Kapolres TTS.
Menutup arahannya, Kapolres TTS atas nama pribadi, dan keluarga serta atas nama pimpinan Polres TTS mengucapkan selamat Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 kepada seluruh personil Polres TTS," saya atas nama pribadi, dan keluarga serta atas nama pimpinan Polres TTS mengucapkan selamat Natal 2022 , kiranya damai kasih Natal selalu menyertai kita sekalian serta saya mengucapkan selamat tahun baru semoga di tahun 2023 ini semuanya menjadi lebih baik dari pada tahun 2022 maupun tahun-tahun sebelumnya , kiranya Tuhan selalu memberkati kita dengan kesehatan keselamatan , kesejahteraan dan kedamaian", tutup Kapolres TTS.
Dari pantauan seusai pelaksanaan apel, Kapolres TTS langsung menyambangi satu persatu personil Polres TTS saling berjabat tangan soraya mengucapkan selamat Natal dan Tahun Baru.