Tribratanewstts.com – Polres Timor Tengah Selatan (TTS), bertempat di Lapangan Apel Polres TTS Kapolres TTS AKBP Ariasandy, S.I.K memimpin apel pagi dalam mengawali pelaksanaan tugas untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat. Selasa (14/01/20).
Dalam arahnya, Kapolres TTS mengatakan rutinitas Apel pagi dalam organisasi Kepolisian merupakan kewajiban bagi setiap anggota Polri, selain untuk mendengar arahan pimpinan, apel pagi juga bermanfaat untuk melatih kedisiplinan dan tanggung jawab bagi setiap anggota Polri.
Lanjutnya, Kapolres TTS juga memberikan ucapan terimakasih dan evaluasi kinerja selama seminggu terakhir, ucapan terima kasih atas kinerja seluruh personel yang telah menjaga kekompakan kerja dengan pimpinan maupun dengan rekan kerja sendiri.
Selain itu, Kapolres TTS juga menekankan kepada seluruh Anggota agar meningkatkan kedisiplinan dalam bekerja supaya kita senantiasa melayani masyarakat dengan maksimal serta selalu bekerja sesuai dengan prosedur, tidak under estimate dan tanggap terhadap setiap keadaan.