Bersih Itu Indah, Polres TTS Laksanakan Kurvey Di Asrama Polres TTS
Tribratanewstts.com- Ciptakan lingkungan yang Aman , Sehat Rapi dan Indah, disela-sela musim penghujan, serta meminimalisir bersarangnya penyakit , selepas apel pagi, Jumat (14/11/25) personal Polres Timor Tengah Selatan (TTS) melaksanakan kurvey di seputaran Mapolres TTS dan asrama Polres TTS.
Satu persatu sampah, barang tidak terpakai di kumpulkan serta membersihkan rumput-rumput liar yang tumbuh dan dibuang di tempat penampungan sampah.
Kapolres TTS melalui Kasi Humas Polres TTS bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kebersihan di linkungan kerja serta linkungan tempat tinggal seperti asrama, bila lingkungan bersih maka tempat kerja maupun tempat tinggal akan terasa ASRI.
“ sekarang ini telah memasuki musim penghujan tidak menutup kemungkinan akan tumbuh rumput liar diseputaran rumah ataupun sampah yang berserakan akaibat dibawah arus sehingga kami mengimbau kepada seluruh masyaraka agar jaga kebersihan, tidak buang sampah disembarang tempat tapi buanglah di tempat yang telah disediakan “, ajaknya.
Kegiatan kurvey ini dipimpin oleh Kapolres TTS AKBP Hendra Dorizen, S.H., S.I.K., M.H diikuti oleh para pejabat utama Polres TTS serta seluruh personel Polres TTS.

Humas Polres Timor Tengah Selatan

