Apel Jam Pimpinan, Pesonil Ucap Tribrata, Catur Prasetya dan Panca Prasetya Korpri
Tribratanewstts.com-Apel jam Pimpinan merupakan Kegiatan rutin Polres Timor Tengah Selatan (TTS) yang dilaksanakan setiap hari Senin pukul 08.00 wita yang dipimpin langsung oleh Kapolres TTS ataupun Waka Polres TTS, guna memberikan arahan dan petunjuk terkait dengan pelaksanaan tugas Kepolisian.
Mengawali arahan pimpinan, tiga orang personil Polres TTS diantara dua personil Polres TTS dan satu ASN Polres TTS , dalam tugasnya saat jam pimpinan , satu personil mengucapkan Tribrata, satunya mengucapkan Catur Prasetya dan satu ASN Polri mengucapkan Panca Prasetya Korpri, Khusus pengucapan Tribrata dan Catur Prasetya diikuti oleh Seluruh Personil Polres TTS sedangan Panca Prasetya Korpri hanya di ikuti oleh ASN.
Kapolres TTS melalui kabag Sumda Polres TTS AKP Frid Mada, SH, dalam penjelasannya selepas apel Jam Pimpinan, Senin (25/04/22) mengatakan bahwa apel jam pimpinan ini rutin dilaksanakan setiap hari senin selain hari libur dan dipimpin langsung oleh kapolres TTS atupun Waka Polres TTS dan tujuan dari jam pimpinan ini, Kapolres atuapun Waka Polres TTS memberikan arahan dan petunjuk kepada semua personil terkait pelaksanaan tugas Polri baik yang sudah dan akan dilaksanakan.
“ Dalam kegiatan jam pipinan juga wajib semua personil mengucapkan Tribrata dan catur Prasetya sedangkan ASN wajib mengucapkan Panca Prasetya Korpri sebagai pedoman hidup dan pedoman kerja pada dinas kepolisian Republik Indonesia”, tutupnya