30 Hari Melaksanakan Latja, Siswa SPN Polda NTT Dikembalikan
Tribratanewstts.com- stelah kurang lebih 30 hari melaksanakan latihan kerja ( Latja), Siswa dikembalikan ke SPN Polda NTT, Rabu ( 13/12/23) dilapangan apel Mapolres TTS.
Penembalian siswa latja yang ditandai dengan Apel penyerahan yang dipimpin oleh kabag Jarlat SPN Polda NTT Kompol I wayan Suparta , SH didampingi oleh Waka Polres TTS Kompol Ibrahim, SH.
Dalam arahan, Kompol I wayan Suparta , SH menyampaikan bahwa latihan Kerja merupakan program kerja yang sudah di tetapkan oleh lembaga pendidikan Polri kepada siswa latihan kerja guna mendapat materi dan pembelajaran di SPN dan diaplikasikan dnegan tugas dikewilayahan.
“ Selamat kepada para Siswa yang telah mengikuti dan melaksanakan program latihan kerja dengan dengan baik di Polres TTS sehingga dapat menjadi bekal pada saat sudah dilantik dan bertugas di kewilayahan”, ucapnya.
Terima kasih kepada Kapolres TTS beserta jajaran dan kepada para Mentor Polres TTS yang sudah memberikan materi dan pembelajaran bagi para siswa selama melaksanakan program latihan kerja yang dilaksanakan di Polres TTS, tutupnya.
Sementara itu kapolres TTS melalui Kabag Sumda Polres TTS ditemui setelah apel penyerahan menyampaikan bahwa siwa SPN Ini telah melaksanakan Latja di Polres TTS kurang lebih satu bulan dan hari ini dilaksanakan pyerahan kembali ke SPN Polda NTT guna pembulatan dan persiapan pelantikan yang direncanakan pada tanggal 21 Desember 2023 mendatang.
Dari pantauan, penyerahan kembali siswa Latja SPN Polda NTT dari Polres TTS ke SPN Polda NTT ditandai dengan penandatanganan berita acara.