Waka Polres TTS Bagi APD ke Puskemas Se’i

Waka Polres TTS Bagi APD ke Puskemas Se’i

Tribratanewstts.com- Waka Polres Timor Tengah Selatan (TTS)  Kompol Yosef Bereka, SH bersama Kasat Binmas Dan kasat Narkoba Polres TTS  berikan Alat Pelindung  Diri (APD) ke Puskesmas Se’I, kecamatan Kolbano, Kabupaten TTS, (15/05/20)

APD  dari  Yayasan Jaka Perkasa Citra Cemerlang ( JPCC ) bekerjasama dengan Sidney dan Etha Mohede X pedulisehat.ID , diserahkan langsung oleh Waka Polres TTS kepada  Puskesmas Se’i dan diterima langsung oleh Dokter Puskesmas Se’i  Dr. Ririn Purba.

 Waka Polres TTS mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian Polri    terhadap tenag medis . Sekaligus mendukung mereka yang kini sedang berjuang di garda terdepan dalam percepatan penanganan wabah virus corona  di kabupaten TTS.

“  Sebelumnya juga kegiatan yang sama dilakukukan oleh  kapolres TTS, Kamis (14/05/20) di Rumah Sakit Ibu Anak Ume manekan Soe bagikan APD  , semuanya ini sebagai bentuk dukungan Polri kepada petugas medis dalam  tugasnya penanganan   percepatan covi-19 di kabupaten TTS”, ungkapnya.

Harapnya, “ semoga dengan adanya APD yang telah dibagikan para medis dapat terlindung dari penularan Covid-19 saat menangani pasien”.