SAT LANTAS POLRES TTS RAZIA RANMOR BESERTA INSTANSI TERKAIT

SAT LANTAS POLRES TTS RAZIA RANMOR BESERTA  INSTANSI TERKAIT
Tribratanewstts.com- Dalam mengendarai kendaraan bermotor baik beroda dua , beroda  empat maupun lebih,  selain keselamatan yang di utamakan kelengkapan ranmor pun perlu diperhatikan. Bertempat di jalan raya kelurahan Soe, Kec. Kota Soe, Kab TTS,   sejumlah Personil Sat Lantas Polres TTS serta  Dinas Pendapatan Daerah  Unit  dan Aset Daerah Pelaksana Teknis  (UPT) Wilayah kab. TTS melaksanakan razia kendaraan bermotor , Kamis (28/07/2016) pukul 09.00 wita. P_20160728_092416 P_20160728_092504 Dalam razia tersebut  dilaksanakan pemeriksaan kelengkapan  kendaraan bermotor,   salah satunya kelengkapan administrasi /surat-surat  kendaraan bermotor. Khusus  kendaraan bermotor yang belum membayar pajak kendaraan bermotor langsung di berikan surat  teguran oleh Dispenda UPT Wilayah Kab TTS. Sedangkan Sat Lantas Polres TTS  juga Saat razia tersebut, melakukan penilangan  terhadap beberapa pengendara sepeda motor  yang tidak dapat menunjukan  kelengkapan ranmornya yakni pengendara tidak memiliki Surat Izin Mengemudi,  Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan tidak menggunakan helm saat mengendarai sepeda motor. Kegiatan razia ini bertujuan meningkatkan kesadaran  kepada pengguna kendaraan bermotor tentang   pentingnya kelengkapan kendaraan bermotor   serta   menanamkan kesadaran pentingnya keamanan, keselamatan , ketertiban, kelancaran berlalulintas  (KAMSELTIBCARLANTAS) di jalan raya.