POLRES TTS " OPS SIMPATIK TURANGGA 2016", MENGEDEPANKAN SIKAP HUMANIS

POLRES TTS
Tribratanewstts.com- Sat Lantas Polres TTS Senin , (21/03/2016) pukul 09.00 wita, bertempat di depan Mapolres Timor Tengah Selatan, menggelar operasi Simpatik Turangga 2016 . kaboi 1 koboi 2 kaboi 3 kaboi 4 Sat Lantas Polres TTS bersama Dinas Perhubungan kab. TTS beserta  2 karyawan diller motor yamaha dan 2 karyawan diler   motor honda Soe   dengan sikap humanis mensosialisasikan pentingnya tertib Berlalu lintas di jalan raya diantaranya  penggunaan helm Standard  Nasional Indonesia (SNI), menyalakan lampu utama  di siang hari , penggunaan sabuk pengaman bagi pengendara ranmor beroda empat ataupun lebih, bagi pengguna ranmor beroda dua  dalam penggunaan helm agar  tali helm di klik,   membagikan stiker yang berisikan himbaun tertib berlalu lintas , penerapan Kawasan Tertib Lantas  (KTL) dan  hal-hal lain terkait dengan  Keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaraan berlalu lintas ( Kamseltibcarlantas ) di jalan raya. Terobosan kreatit yang dilakukan oleh Kasat lantas Polres TTS  Iptu Bery Blegur N.Y, SH pada kegiatan Ops Simpatik turangga  yang dilaksanakan di depan Mapolres TTS dimana  beberapa Anggota Sat lantas Polres TTS menggunakan  pakaian dinas Lantas dan petnya menggunakan Topi Cowboy Hari ini merupakan hari terakhir pelaksanaan Ops Simpatik Turangga 2016 yang mana ops Simapatik ini telah dimulai dari tangal 1 s/d 21  Maret 2016 adapun tujuan operasi Simpatik ini yakni Revitalisasi penerapan Kawasan Tertib Lantas  (KTL) , guna menciptakan lokasi penggal yang tertib marka, rambu, parkir serta pengguna jalan untuk menciptakan Kamseltibcarlantas .