Penggunaan Masker, Polsek Kie Apresiasi Siswa SMU
Tribratanewstts.com- penggunaan masker saat melakukan aktifitas baik di dalam maupun diluar rumah sdudah merupakan syarat mutlak yang harus dilaksanakan demi memutus mata rantai penyebaran covid-19.
Pentingnya penggunaan masker ini, saat melaksanakan patroli dan sambang, personil Polsek Kie- Polres Timor Tengah Selatan (TTS) Bripka Semi Pandie menemukan sejumlah pelajar SMu Negeri Kie yang menggunakan masker, secara spontan Personil Polsek Kie beri apresiasi kepada para pelajar tersebut.
“ Terima kasih telah mematuhi protokol kesehatan salah satunya penggunaan masker, agar ini terus di pertahankan dan ditingkatkan, disampaikan juga kepada rekan-rekan pelajar yang lain agar selalu menggunakan masker”, ucap Bripka Semi Pandie.
“ Jangan lupa selain penggunaan masker, agar sering cuci tangan , jaga jarak, hindari kerumunan, kurangi mobilitas atau tidak bepergian juga merupakan bagian dari Protokol kesehatan covid-19 agar ini juga diterapkan baik dilingkungan sekolah maupun di masyarakat”, ajaknya.