Tribaratanewstts.com- Forum Kemitraan Polisi Masyarakat atau yang disingka FKPM yaitu lembaga atau wadah bagi Polisi dan masyarakat untuk dapat bertukar informasi dan berkonsultasi mengenai permasalahan sosial yang terjadi dilingkungan terutama yang berkaitan dengan masalah keamanan dan ketertiban.
Bertempat di kartor Desa Kolbano, Kab TTS, Kamis (02/02/2017) Pukul 10.00 wita Bhabinkamtibmas Polsek Kolbano Brigpol Syahril yang didampingi Kanit Binmas Polsek Kolbano melaksanakan rapat pembentukan pengurus FKPM desa Kolbano.
Dalam kesempatan tersebut Brigpol Syarif Menyampaikan bahwa “ wadah ini dibentuk guna terjalinnya hubungan kemitraan Polisi dengan masyarakat dengan saling memberi informasi terhadap hal-hal yang dapat membantu kelancaran tugas Polri dalam rangka memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat “.
Ditambahkan oleh Kanit Binmas Polsek Kolbanao Bahwa Forum ini juga sebagai wadah pemecahan masalah oleh Polisi bersama warga dimana FKPM dapat menejadi sarana dalam memusyawarahkan dan membahas semua persoalan maupun masalah sosial yang ada di tengah masyarakat sehingga persoalan ataupun masalah-masalah sosial tidak sampai mengarah pada konflik, kekerasan serta kerusuhan antara warga maupun kelompok
Hadir dalam kegiatan tersebut Perangkat Desa Kolbano, tokoh masyarakat, adat, agama dan tokoh pemuda.