PEDULI KESELAMATAN BERLALULINTAS, POLRES TTS BAGIKAN STIKER HIMBAUAN

PEDULI KESELAMATAN BERLALULINTAS, POLRES TTS BAGIKAN STIKER HIMBAUAN
Tribratanewstts.com- Selepas Apel Siang, Rabu  (13/07/2016) pukul 14.00  Polres TTS gelar kegiatan bagikan Stiker   dan permen  di jalan raya depan mako Polres TTS, Kel Karang Siri kab. TTS P_20160713_090524 IMG-20160713-WA0024 IMG-20160713-WA0046 IMG-20160713-WA0033 IMG-20160713-WA0022 Kegiatan ini bertujuan , menanamkan serta meningkatkan  disiplin masyakat dalam berlalu lintas,  terciptanya lalu lintas yang optimal dan tertib berlalu lintas, menurunnya pelanggaran dan  menurunnya tingkat kecelakaan berlalu lintas  serta terwujudnya situasi dan kondisi lalu lintas yang mantap. “UTAMAKAN KESELAMATAN , SEMOGA SELAMAT SAMPAI TUJUAN “  itulah tulisan stiker himbauan yang dibagikan oleh personil Polres TTS kepada para pengendara kendaraan bermotor yang melewati depan Markas Komando Kepolisian  Resor Timor Tengah Selatan. Bersamaan dengan dibagikan stiker dibagikan juga permen kapada , para pengendara kendaraan bermotor. Selain stiker  dan permen dibagikan, personil Polres TTSpun secara langsung menyampaikan himbauan-himbauan tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas di jalan raya. Stiker himbauan yang dibagikan ini, langsung dipimpin oleh kapolres TTS AKBP I ketut Adnyana Putera, S.Si yang didampingi oleh Para Kabag dan kasat Polres TTS serta sejumlah personil Polres TTS. Sementara itu pagi tadi pukul 09.00 wita, dilaksanakan juga  kegiatan yang sama yakni  dibagikan stiker  dan permen kepada penggendara kendaraan bermotor di jalan raya  depan Masjid Al Iklas Soe. kel. Oekafan kab. TTS. oleh personil Polres TTS ,  yang di Pimpin Oleh Kabag Ops Polres TTS AKP Ahmad, SH.