Puncak Perayaan HUT Bhayangkara Ke 73, Polres TTS Menggelar Acara Syukuran

Puncak Perayaan HUT Bhayangkara Ke 73, Polres TTS Menggelar Acara Syukuran
tribratanewstts.com- Kepolisian Resor Timor Tengah Selatan ( Polres TTS) menggelar acara syukuran dalam rangka peringatan HUT Bhayangkara ke 73 tahun 2019, Rabu (10/07/19) di aula Bhayangkara 70 Polres TTS. Kapolres TTS AKBP Totok Mulyanto DS,S.IK dalam kesempatan tersebut menyampaikan ucapan terima kasih kepada tamu undangan yang telah hadir ada di tengah keluarga besar Polres TTS untuk sama-sama melaksanakan syukuran HUT Bhayangkara ini. Selain itu juga Kapolres TTS mengajak semua stakeholder yang ada di Kabupaten TTS agar bekerja sama dan sama- sama bekerja menjaga Kamtibmas agar tetap aman dan kondusif serta mengajak membangun Kabupaten TTS yang lebih baik . Sementara itu dalam sambutannya, Bupati TTS menyampaikan ucapan selamat Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke 73 kepada Kepolisian Republik Indonesia khususnya Polres TTS. Bupati TTS juga mengapresiasi Polres TTS atas keberhasilan tugas yang telah dilaksanakan selama ini mulai dari pengaman Pilkada hingga Pengamanan Pilpres dan Pileg di wilayah kabupaten TTS aman dan kondusif. Dalam rangakaian kegiatan ini, dilaksanakan pemotongan nasi tumpeng oleh Kapolres TTS dan diberikan kepada Personil Polres TTS yang Paling senior dan yang junior. Acara syukuran yang ditandai Dengan ditiupnya lilin Kue Ulang tahun ke 73 oleh Kapolres TTS yang disaksikan dan dihadiri oleh oleh unsur Forkopimda Kab. TTS, Pajabat BUMN, pejabat utama Polres TTS, Seluruh Personil Polres TTS, Bhayangkari Polres TTS, para perwira Kodim 1621 bersama Personil Kodimdan , Persit Kodim 1621 TTS . Acara syukuran ini merupakan puncak peringatan HUT Bhayangkara ke 73 tahun 2019 d Polres TTS