Mantapkan Ops Patuh Turangga 2023, Polres TTS Rakor Ekternal

Mantapkan Ops Patuh Turangga 2023, Polres TTS Rakor Ekternal

Tribratanewstts.com- kepolisian resor Timor Tengah Selatan ( Polres TTS) Selasa ( 04/07/22) menggelar Rapat Koordiansi Ekternal dengan melibatkan instansi terkait di aula PPKO Polres TTS. 

Rakor yang dipimpin langsung oleh  Waka Polres TTS Kompol  Ibrahim, SH  didampingi pejabat Kodim 1621/TTS dan dihadiri juga oleh para perwira dan sejumlah personil Polres TTS yang akan terlibat lansung dalam operasi Patuh Turangga-2023 serta   perwakilan dari beberapa instansi terkait.

 Dalam sambutannya disampaikan bahwa operasi ini akan dimulai pada tanggal 10 hingga 23 Juli 2023 mendatang dan tujuan dari operasi ini adalah menurunkan angka pelanggaran , kecelakaan lalu lintas dan angka fatalitas serta meningkatkan  disiplin masyarakat dalam berlalu lintas.

Pentingnya operasi ini diharapakan kerja samanya dari instansi terkait demi menyukseskan operasi ini, harapannya juga agar menyampaikan kepada personel dan pegawai yang ada di dinas masing - masing, tentang pelaksanaan Operasi Patuh”, harapnya.

 “ Sasaran ops meliputi segala bentuk potensi gangguan , ambang gangguan dan gangguan nyata yang berpotensi menyebabkan kemacetan, pelanggaran dan laka lantas baik sebelum, pada saat dan pasca ops “patuh turangga 2023”, jelasnya

Dengan kegiatn ini juga agar peserta yang hadir silahkan berkolaborasi beri masukan saran serta  menentukan  target-terget operasi  meliputi, barang, orang dan  lokasi  yang sesuai dengan karakteristik wilayah kita ini, “ ucap waka Polres”.

Dari pantauan setelah arahan waka Polres TTS dilanjutkan dengan paparan dari Kabag Ops polres TTS tentang garis besar pelaksanaan operasi Patuh dan dilanjutkan dengan diskusi.