Jamin Kamtibmas Pada  Malam Hari, Rutin Raimas  Sat Samapta Polres TTS Patroli Malam  

Jamin Kamtibmas Pada  Malam Hari, Rutin Raimas  Sat Samapta Polres TTS Patroli Malam  

Tribratanewstts.com- Beri rasa aman dan yaman bagi warga masyarakat Kota Soe, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS)  dan sekitarnya khusus  pada malam hari, Unit pengurai Massa ( Raimas) Satuan Samapta Polres TTS rutin  melaksanakan Patroli pada malam hari, Selasa (08/11/22).

Patroli Malam dengan Rute Pusat Perbelanjaan, perkantoran, perumahan warga  dan tempat-tempat nonkrong atau berkumpulnya para pemuda dan tempat tempat yang dianggap rawan terjadinya kriminalitas, demikian  dijelaskan Kapolres TTS melalui Kasat samapta Polres TTS AKP David Neto Saat ditemui di ruangan kerjanya, ( Rabu (09/11/22).

“ Patroli malam ini rutin  dilaksanakan oleh anggota Raimas dengan menggunakan mobil Patroli satuan Samapta dan tujuan dari petroli ini guna menjamin keamanan dan ketertiban pada malam hari dan juga harapannya dengan adanya patroli malam ini, menkan niat dan kesempatan para pelaku kejahatan untuk melakukan aksi kejahatan”, pungkasnya.

“   Selain melaksnakan patroli, anggota Raimas  memberikan imbauan-imbauan kamtibmas dan sebgai contoh, dalam imbauan kepada para pemuda agar tidak menkonsumsi minoman berakohol, tidak membawa senjata tajam ataupun melakukan tindakan-tindakan yang melanggar hukum”, jelasnya.

“ Kami ajak seluruh masyarakat kabupaten TTS  sama-sama jaga kamtibmas agar tetap aman dan kondusif dan apabila terjadi ganguan kambtibmas diharapakan sesegera mungkin laporkan ke aparat keamanan terdekat dalam hal ini mulai dari Polres, Polsek, Pospol atupun kepada Bhabainkmatibmas sehingga dilakukan upaya-upaya kepolisian, tutupnya.