Forkopimda TTS Dan 10 Pers Polwan Polres TTS Deretan Ring 1 Kunker Presiden RI Ke TTS Di Swab PCR
Traibratanewstts.com- Dalam rangka meminimalisir penyebaran kasus covid-19 yang kini tengah melanda Indonesia, bertepatan juga dengan kunjungan Presiden RI ke Kabupaten Timor tengah Selatan (TTS) Prop NTT Kamis (24/03/2022) mendatang maka Forkopimda TTS dan 10 Personil Polwan Polres TTS / Polda NTT yang masuk dalam deretan ring 1 di berikan Swab PCR dari Rumah sakit Wiar sakti Kupang dan Puskesmas Kota Soe, Selasa (22/03/2022) sekira pukul 10:00 wita hingga pukul 13:00 wita di Aula Mutis Kantor Bupati TTS.
Kapolres TTS AKBP I Gusti Putu Suka Arsa.SI.k ketika di wancara di lokasi kegiatan menjelaskan bahwa berbagai persiapan dalam rangka menyambut kedatangan bapak Presiden telah kita lakukan,salah satu tahap persiapan adalah melaksanakan pemeriksaan kesehatan melaui Swab PCR yang hari ini di selenggarakan di Aula Gunung Mutis Kantor Bupati TTS .
Lanjutnya, “ tujuan Swab PCR untuk meminimalisir dan menyaring benar orang-orang yang masuk dalam ring 1 penyambutan Bapak Presiden , khusus hari ini kami dari Forkopimda yakni Bupati ,Kapolres, Dandim,Kajari,Ketua PN,termasuk dari Polres kita ada geser 21 Personil Polwan dimana 10 orang yang masuk ring 1 ikut swab PCR hari ini ,sedangkan 11 personil Polwan lainnya masuk ring 2 dan akan di Swab antigen besok hari Rabu (23/03/2022) di tempat yang sama aula mutis kantor Bupati TTS” .
“Sementara untuk personil lainnya dari seluruh fungsi kita kerahkan untuk bergabung dengan rekan-rekan BKO TNI / Polri Brimob termasuk dengan pengawalan dan pengamanan mulai dari tiba hinggangga kembalinya Bapak Presiden ", Imbuhnya.