Cegah Ganguan Kamtibmas, Sat Samapta Polres TTS Rutin Lakasanakan Patroli
Tribratanewstts.com - Pentingnya menjaga kamtibmas wilayah Kota Soe agar aman dan kondusif, Senin pagi (06/10/25) Sat Samapta Polres Timor Tengah Selatan (TTS) melaksanakan patroli rutin.
Patroli yang dipimpin langsung oleh Kanit Turjawali Sat Samapta, Aiptu Joko Supranowo bersama anggota patroli ini bertujuan mencegah terjadinya gangguan kamtibmas yang menjadi perhatian jajaran Polres TTS.
Pelaksanaan patroli ini menyasar masyarakat pengguna jalan, pusat keramaian, kawasan permukiman, hingga kantor pemerintah dan swasta, serta fasilitas umum yang rawan gangguan keamanan.
Rute yang ditempuh meliputi Mako Polres Timor Tengah Selatan, Kelurahan Karang Sirih, Terminal Haumeni Soe, Pasar Inpres Soe, Terminal Lama Soe, Pertanahan, Kelurahan Oebesa, komplek pertokoan, tempat pengungsian longsor GOR Nekamese, dan Jalan Timor Raya.
Sebelum pelaksanaan patroli, diawali dengan apel pengecekan dan pengarahan yang dipimpin oleh Kasat Samapta IPTU Sunaryono, S.H., guna memastikan kesiapan personel.
Dalam pelaksanaan tugasnya, tim patroli tidak hanya memberikan himbauan dan teguran tetapi juga melaksanakan dialog langsung bersama warga masyarakat yang ditemui.
Warga yang ditemui memberikan respon positif terhadap kehadiran anggota Polri dan menyatakan apresiasi atas upaya menjaga ketertiban yang dilakukan.
Dari hasil pantauan selama patroli, tidak ditemukan adanya gangguan kamtibmas ataupun kejadian menonjol sepanjang rute patroli.