Beri Kejutan Momentum Hari  Bhayangkara Ke -76,Dandim 1621 TTS dan Anggota Serbu Mapolres TTS Dengan Membawah Serta Kue Ulang Tahun

Beri Kejutan Momentum Hari  Bhayangkara Ke -76,Dandim 1621 TTS dan Anggota Serbu Mapolres TTS Dengan Membawah Serta Kue Ulang Tahun

Tribratanewstts.com- Dalam rangka memperingati Hari Bahyangkara ke -76 sebagai mitra erat Dandim 1621 TTS Letkol Arm Roni Hermawan.SH.MM,  Jumat ( 01/07/2022) di dampingi sejumlah anggota Kodim 1621 TTS mendatangi Mapolres TTS sambil bernyanyi  membawah serta kue  ulang tahun yang diatasnya bertuliskan  Hut Bhayangkara ke 76 tahun 2022  untuk di persembahkan kepada Kapolres TTS AKBP I Gusti Putu Suka Arsa.S.I.K dan seluruh anggotan Polres TTS.

Tampak momentum sukacita tersebut di pentaskan pada suasana hujan lebat yang mengguyur sekitar Mapolres TTS , rombongan Dandim di sambut langsung oleh Kapolres TTS di dampingi Wakapolres TTS Kompol I Gede Arya Bawa.S.Sos.MH dan PJU lingkup Polres TTS sambil berjabatan tangan dengan penuh sukacita keakraban  antara kapolres TTS dan Dandim serta personil Polres TTS dan anggota Kodim 1621/TTS

Dandim 1621 TTS  dalam penjelasannya saat ditemui  menjelaskan bahwa kegiatan tersebut sebelumnya tidak di rencanakan, kegiatan tersebut merupakan kegiatan dadakan  karena sebelumnya pihaknya dan anggota sempat menghubungi yang menyiapkan kue HUT, dan jawabannya pukul 17:00 wita baru kue tersebut bisa di ambil sehingga terasa memakan waktu lama sehingga secara spontan, pihaknya dan anggota berusaha dan mengatur strategi untuk membuat kejutan kepada Kapolres dan anggota.

Ditambahkan Dandim 1621/TTS  bahwa  TNI /Polri adalah mitra yang sangat erat yang tidak bisa di pisahkan dalam membangun sinergitas untuk melayani masyarakat ,  sehingga pada momentum sukacita seperti saat ini kami harus tetap bersinergi,  berbahagia bersama-sama , dan sebagai pimpinan kami dapat menunjukan kepada  masyarakat bahwa TNI/Polri itu satu untuk NKRI, sehingga tidak ada perbedaan , mungkin yang bisa di bedakan oleh masyarakat pada dua institusi besar ini adalah warna pakaian yang satunya loreng , dan yang satunya coklat tetapi tugas dan fungsi sebenarnya sama melayani masyarakat di mana TNI bergerak di bidang teritorial , sedangkan Polri bergerak di bidang penegakan  hukum tetapi sama-sama alat Negara yang bersedia siap sedia membela Negara dan Masyarakat.” Katanya.

Sementara itu Kapolres TTS dan jajaran menyampaikan terimakasih yang tulus kepada Dandim 1621 TTS dan jajaran yang meluangkan waktu dan tidak mengenal hujan kabut , tetapi meluangkan waktu berjalan kaki di tengah hujan sambil memegang kue datang untuk bersukacita bersama kami di Mapolres TTS .

“  Sebelumnya   saya ( Kapolres TTS) tidak mengetahui sama sekali  terkait kedatangan Dandim dan anggota untuk  kejutan, karena sementara menerima tamu dari Bank BRI Cabang SoE yang juga membawah kue ulang tahun ,sehingga saya  menaruh fokus perhatian kepada tamu dari Bank BRI, namun secsara tiba-tiba di tengah suasana hujan Dandim dan Anggota muncul di depan mako dan berjalan hingga Lobi Polres TTS sambil menyanyi Selamat Ulang Tahun sehingga saya  dan para PJU serta anggota langsung dan keluar menyambut kedatangan Dandim dan anggotanya untuk bersukacita bersama-sama dalam rangka momentum Hari  Bhayangkara ke 76 tahun.” Ujar Kapolres TTS.

“Acara puncak perayaan Hari Bhayangkara ke 76 untuk hari ini tidak di laksanakan upacara  , namun upacara puncak akan di selenggarakan pada Selasa (05/07/2022) pekan depan yang di gelar serentak seluruh Indonesia secara nasional ,sedangkan hari ini kegiatan cuman satu saja yakni upacara Korps Kenaikan Pangkat Setingkat Lebih tinggi kepada 37 Personil Bintara Polri Polres TTS.” Kata Kapolres TTS.