Tribratanewstt.com, Bentuk Kepedulian dalam upaya mencegah penularan penyebaran virus Corona di wilayah Desa Binaannya, Bhabinkamtibmas Pol Sub Sektor Nunkolo- Polres Timor tengah Selatan (TTS) Brigadir Jener Blasius , Jumat (10/04/20) membagikan Maklumat Kapolri tentang Pencegahan Covid-19.
Maklumat Kapolri tentang Kepatuhan Terhadap Kebijakan Pemerintah Dalam Penanganan Penyebaran Virus Corona ( Covid-19 ).
Dalam maklumatnya disampaikan beberapa hal diantaranya agar tidak mengadakan kegaitan sosial kemasyarakatan yang mengakibatkan berkumpulnya massa dalam jumlah banyak , baik di tempat umum maupun dilingkungan sendiri , tetap tenang dan tidak panik serta lebih meningkatkan kewaspadaan dilingkungan masing-masing dengan selalu mengikuti informasi dan imbauan resmi yang dikeluarkan oleh pemerintah.
Selain membagikan maklumat Kapolri, Bhabinkamtibmas juga langsung menempelkan maklumat Kapolri di rumah warga serta menyampaikan kepada warga agar menaati Imbauan -imbauan resmi demi bebas dari penyebaran dan penularan virus Corona di wilayah kecamatan Nunkolo- Kabupaten TTS.
Kapolres TTS melalui Kabag Ops Polres TTS bahwa AKP DG Anjasmara, SH, MH saat dihubungi terpisah menyampaikan bahwa dalam upaya pencegahan penyebaran virus corona berbagai upaya dilakukan oleh Polres TTS hingga Polsek jajaran Polres TTS salah satunya penyampaian maklumat Kapolri tentang Kepatuhan Terhadap Kebijakan Pemerintah Dalam Penanganan Penyebaran Virus Corona ( Covid-19 ) kepada warga.