Sat Bimnas Polres TTS Gelar Penyegaran Satpam

Sat Bimnas Polres TTS Gelar Penyegaran Satpam
Tribratanewstts.com-  Satuan Pembinaan Masyarakat Polres Timor Tengah Selatan  (TTS) selaku pengemban fungsi pembinaan pam Swakarsa , Sabtu (18/01/20) melaksanakan kegiatan penyegaran  Satuan Pengamanan (Satpam) Sekabupaten TTS di lapangan Polres TTS. Dalam kegiatan penyegaran, Personil Sat Binmas memberikan materi  lapangan meliputi peraturan baris-berbaris , senam borgol dan tongkat dengan tujuan   meningkatkan keahliannya serta semakin disiplin dalam pelaksanaan tugas. Saat dikonfirmasi, Kapolres TTS melalui Kasat Binmas Polres TTS Jakob Nomnafa menyampikan bahwa  kegiatan penyeragan ini  diikuti oleh Badan Jasa  usaha Pengamanan  (BJUP) yang ada di wilayah Kabupaten TTS. “  Tujuan pelaksaan penyegaran ini guna  para Satpam diingatkan kembali terkait  materi dasar pelajaran  satpam serta tugas pokok Satpam sehingga Satpam semakin matang  dengan tugas pokok , fungsi dan peran satpam dalam bidang pengamanan”, Imbuhnya. Lanjutnya, “ Satpam  sebagai garda terdepan keamanan di perusahaan diharapkan  mereka berikan citra terbaik  dan dapat membantu Polri dalam menjaga keamanan dan penegakan hukum di lingkungan kerjanya.