Sambangi Warga , Bhabikamtibmas Ingatkan Patuhi Protokol Kesehatan

Sambangi Warga , Bhabikamtibmas Ingatkan Patuhi Protokol Kesehatan

Tribratanewstts.com-  Demi mencegah penyebaran Covid-19, melalui sambang Bhabinkamtibmas  Polsek Siso - Polres Timor Tengah Selatan  Brigadir Riky  selalu ingatkan warganya untuk patuhi Protokol Kesehatan.

 Sabtu ( 19/09/20),  dalam sambang ke warga desa Binaannya di Desa Noinbila Kecamaytan Mollo Selatan , Kabupaten TTS, Brigadir Riky    mengingatkan warga agar patuhi protokol kesehatan , “selalu menggunakan masker, Mencuci tanagn, jaga jarak, hindari kerumunan”, Ajaknya.

Selain Itu Bhabinkmatibmas juga mensosialisasikan peraturan Bupati TTS no 45 tahun 2020 tentang penerapan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan dan pengendalian covid-19 dikabupaten TTS.

“ dalam peraturan tersebut terdapat sanksi administrative kepada warga maupun pelaku usaha yang tidak mematuhi protokol kesehatan , salah satu sanksinya yakni perintah menyanyikan lagu wajib tau pilihan, menghafal pancasila, menyebutkan pola hidup 4M serta push up 10 kali”, ujarnya.