Natal Bersama keluarga Besar Polres TTS

Natal Bersama keluarga Besar Polres TTS

Tribratanewstts.com-  Kepolisian Resor Timor Tengah Selatan , Senin, (08/12/24) menggelar Natal bersama Keluarga Besar Polres TTS di  aula Tribrata Polres TTS.

 Perayaan Natal dengan  mengusung tema “Kemuliaan Bagi Allah dan Damai Sejahtera Di Bumi”  dan sub tema “Dengan Semangat Kerendahan Hati Menyambut Kelahiran Kristus Melalui Peran Polri Presisi, Berintegritas, Mengasihi, Dan Melayani Guna Mewujudkan Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju.

 Natal yang dihadiri langsung oleh Kapolres TTS I Gusti Putu Suka Arsa, S.I.K di damping Ketua Bhayangkari Cabang TTS , Pejabat Utama Polres TTS, Seluruh personil Polres TTS baik yang Beragama Nasrani maupun  personil yang non Nasrani sementara itu liturgi natal dipimpin oleh Ketua Majelis Gereja Ebenhaizer Oefau Pdt. Oliv Kause, S.Th, M.Si.

Acara Natal Bersama yang dimulai dengan puji-pujian lagu Kristiani, pembakaran Lilin Natal  hingga Khotbah ,  Doa bersama dan diakhiri dengan ucapan selamata natal dengan saling berjabatan tangan.

Sementara itu kapolres TTS dalam sambutannya menyampaikan bahwa  sebagai umat Kristiani harus bersyukur dikarenakan masih diberi kesempatan oleh yang maha kuasa  sehingga  dapat merayakan natal bersama baik bersam keluarga maupun saat ini, mengapa demikian karena masih ada sesame kita yang tidak punya kesempatan untuk merayakan natal bersama dikarenakan berbagai persoalan yang dihadapi sehingga saya ajak agar harus bersyukur.

“ Dengan momen natal seperti ini agar bersama-sama membagikan kebaikan, kasih sayang  diantara diantara sesame serta tetap menumbuhkan semagat dalam menjalankan tugas serta semakin solid kedepannya”, ungkapnya.

Kapolres TTS juga  mengucapkan terima kasih kepada panitia yang telah  mempersipakan acara ini sehingga dapat terlaksana dengan baik dan harapan  Kapolres TTS agar kegiatan Natal bersama dapat dilaksanakan setiap tahun.

Menutup amanatnya, Kapolres TTS  atas nama pribadi, keluarga serta mewakili Polres TTS  mengucapkan selamat merayakan Natal 2023 & Tahun Baru 2024 semoga damai kasih Natal  selalu menyertai kita semua dan di tahun ini menjadi lebih baik dari tahun - tahun sebelumnya dalam hidup dan kehidupan dan dalam pelaksaanaan tugas sebagai anggota Polri.