Mengukur Kinerja Polri, PolresTTS Gelar Pengisian Kuesioner Eksternal ITK Berbasis Online 2020

Mengukur Kinerja Polri, PolresTTS Gelar Pengisian Kuesioner Eksternal ITK Berbasis Online 2020

Tribratanewstts.com- Polres Timor Tengah Selatan (TTS), Rabu (26/08/20) menggelar kegiatan Pengisian Kuesioner Eksternal ITK Berbasis Online 2020 di Aula Bhayangkara 70 Polres TTS.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengukur kinerja Polri, dalam reformasi birokrasi dilingkup Polres TTS.

Waka Polres TTS  Kompol Yosef Berelaka, SH   dalam sambutannya saat pembukaan  sebelum memulai kegiatan tersebut menyampaikan bahwa Indeks Tata Kelola Kepolisian (ITK-Online) adalah instrument untuk mengukur kinerja dan capaian reformasi birokrasi Polri sampai saat ini.

“Pengisian kuesioner  ini sebagai landasan pengambilan kebijakan berdasarkan bukti. Sebagai tolak ukur kemajuan yang dicapai dan sebagai alat memperbandingkan kinerja secara obyektif, fair dan akurat. Jadi ini penilaian dari masyarakat. Polri bekerja masyarakat yang menilai. Ketika pengisian kuesioner juga jangan subyektif menilai kinerja Polri. Kami ingin objektif “,  harap Waka Polres TTS.

Saa dilangsir Kegiatan responden eksternal ini melibatkan perwakilan Pemda Kabupaten TTS,  Kodim 1621 TTS ,  Kejaksaan TTS , beberapa Tokoh Agama, Masyarakat, Wartawan, LSM, juga Ormas, sebagai responden external untuk mengisi kuesioner persepsi external, tentang pengukuran Indeks Tata Kelola Berbasis Online (ITK-O).