LOMBA PERUMUSAN SIDIK JARI TINGKAT POLRES

LOMBA PERUMUSAN SIDIK JARI TINGKAT POLRES
Tribratanewstts.com- Bertempat di  Aula PPKO Polres TTS , Senin (20/06/2016) Pukul 11.00 wita dilaksanakan  Lomba perumusan Sidik jari   Tingkat Polres TTS. P_20160620_230259 P_20160620_231757 P_20160620_230521 Kegiatan di buka oleh Kasat Intelkam Polres TTS AKP Burhanudin, SH selaku ketua pelaksana Lomba yang didampingi oleh 2 Anggota Identifikasi Sat Reskrim Polres TTS. Saat dikonfirmasi  oleh Tribratanewstts, kasat  Intel menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan ini merupakan kegiatan dalam rangka  menyongsong HUT Bahayangkara Ke 70 pada tanggal 01 Juli 2016 nanti , “ ujar Kasat Intel”. “selain menyongsong HUT Bhayangkara ke 70, kegiatan ini juga bertujuan meningkatkan  ketrampilan  dan kemampuan para Kanit Reskrim Polsek jajaran Polres TTS dalam  pengambilan  dan perumusan sidik jari, " tambah kasat Intelkam" Hadir sebagai peserta lomba yakni Para Kanit Intelkam dan Kanit Reskrim Jajaran Polres TTS dan dalam lomba tersebut,  yang  meraih juara 1 adalah Polsek Boking dan Polsek Mollo Utara, Juara 2 Polsek Kolbano dan Polsek Siso, Juara 3 Polsek Amanuban Selatan dan Polsek Kualin sedangkan Juara 4 adalah Polsek Kuanfatu.