Laksanakan Simulasi Sispamkota, Polres TTS Siap Amankan Pilkada 2024 Di Kabupaten TTS

Laksanakan Simulasi Sispamkota, Polres TTS Siap Amankan Pilkada 2024  Di Kabupaten TTS

Tribratanewstts.com- Dalam rangka mengantisipasi  dan bentuk kesiapan Polres dalam menghadai hal-hal yang tidak diinginkan saat di mulainya dan berakhirnya Pilkada  di Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) Polres TTS menunjukkan kesiapan dengan menggelar Kegiatan l Simulasi Aistem Pengamanan Kota ( Sispamkota), Kamis (22/08/23) diapangang Puspenmas  Kota Soe, kabupaten TTS.

Simulasi yang digelar ini sebagai gambaran umum mengantisipasi dampak negatif bakal terjadinya kericuhan pada proses Pilkada mulai dari tahapan awal sampai pada pleno rekapitulasi perhitungan suara dari tingkat TPS, PPK, dan KPU, 

Kapolres TTS AKBP Ari Satmoko. S.H.,S.I.K.,M.M, dalam arahannya menyampaikan Proficiat yang tinggi kepada seluruh Anggota Polres Timor Tengah Selatan didampingi Kabag Ops AKP I Ketut Shedra.SH yang begitu tulus melakukan latihan  Simulasi Sispamkota selama dua minggu efektif tanpa kenal dengan menghasilkan hasil simulasi yang cukup memuaskan di depan tamu undangan dan masyarakat penonton." Jelas Kapolres.

Kegiatan Latihan Tactikal Floor Game yabg telah  dilaksanakan dan Simulasi Sispamkota ini dilakukan sebagai langkah antisipasi terjadinya dampak negatif yang tidak kita duga, bagaimana anggota menghadapi peningkatan ekstalasi dalam pelaksanaan Pilkada serentak di Kabupaten Timor Tengah Selatan, hal ini merupakan sebuah sistim yang terintegrasi dengan melibatkan berbagai peralatan kemudian dengan cara bertindak yang sudah di bekukan dalam SOP Polri dan disimulasikan sehingga ketika suatu saat terjadinya kondisi seperti yang di skenariokan Aparat Polres TTS dinyatakan sudah sangat siap." Katanya.

Kegiatan Tactikal Floor Game dan Simulasi Sispamkota  dilakukan lebih dini agar dapat mengantisipasi persoalan,  bagaimana Polri dapat memitigasi lebih dini agar semakin baik , terjadi dan tidaknya sebuah peristiwa,  Polri harus tetap siaga siap hadapi sehingga setiap embrio permasalahan bisa tertangani dengan demikian ketika instalasinya meningkat kita harus siap ,kita harus bisa menyelesaikan setiap permasalahan yang merupakan dampak mungkin terjadi di masing-masing TPS sehingga Polri harus siap apapun kondisinya." Lanjut Kapolres TTS.

Dengan demikian kegiatan Simulasi ini merupakan salah satu instrumen untuk menguji SOP yang selama ini sudah di buat Polri, disisi lain Polri juga bisa mengevaluasi kesiapan Personil, hari ini Personil Polres TTS semua terlibat aktif  namun pada pelaksanaan puncak tentunya tidak akan terlepas dari peran aktif setiap Institusi , Setiap Organisasi yang ada di Kabupaten Timor Tengah Selatan melalui kolaborasi, sinergitas yang menjadi modal yang sangat penting sehingga optimalisasi penggunaan personil bisa lebih baik." Tambahnya.

Persiapan pengamanan Pilkada kali ini Polres Timor Tengah Selatan telah melaksanakan rangkaian kegiatan antara lain rapat internal kemudian rapat  Bersama Instansi terkait, Pembekalan  kepada personil melalui kegiatan Latihan Pra Operasi,  Latihan Olah TKP,  TFG dan Simulasi Sispamkota yang kita laksanakan hari ini. Pilkada kali ini dilaksanakan serentak,  karena itu seluruh personil harus di optimalkan kekuatan yang ada meski demikian tahapan demi tahapan bisa di laksanakan dengan baik tanpa adanya sengketa atau peningkatan eskalasi , tidak boleh under estimate dalam menghadapi permasalahan linear di TPS karena itu diharapkan permasalahan di TPS secara tepat dan tepat bisa segera di selesaikan sehingga tidak berkembang tentunya peran aktif dari teman-teman Penyelenggara  di  Pilkada di tingkat TPS." Tegas Kapolres.

Untuk kekuatan Personil,  Polres TTS 250 Personil di tambah jajaran Polsek 100 Personil sisanya BKO Kodim 1621 Timor Tengah Selatan dan Pemda Sat Pol PP dan lainnta sehingga total 500  Personil siap menjaga tahapan persiapan Pilkada serentak di Kabupaten Timor Tengah Selatan, karena itu Komitmen Polri dalam memberikan perlindungan dan pengamanan kepada masyarakat dalam menjalankan hak demokrasi benar-benar berjalan dengan baik dan bermartabat, karena itu selaku pimpinan Polri Pihaknya menyampaikan terimakasih kepada Pemerintah Daerah Timor Tengah Selatan PJ Bupati, Dandim 1621 Timor Tengah Selatan, Kejati Timor Tengah Selatan, Ketua Pengadilan Negeri Timor Tengah Selatan atas dukungan dan motivasi atas terselenggaranya kegiatan Simulasi Sispam Kota hari ini dan jika ada persoalan yang terjadi kiranya dapat dimanfaatkan." Ujar Kapolres Ari.

Selanjutnya khusus kepada seluruh Anggota Polres TTS dari lubuk hati yang paling dalam rekan-rekan telah total melaksanakan simulasi sispam kota dengan sangat baik dan cukup menjiwai semua etape skenario yang dilaksanakan dan hal ini yang diharapkan nanti ketika kedepan menghadapi persoalan dilapangan , selaku pimpinan Kapolres menyampaikan terimakasih yang tulus kepada rekan-rekan atas semua dedikasi dan loyalitas yang baik untuk Negeri Timor Tengah Selatan dan Kepada Pak Kabag Ops Kapolres menyampaikan Proficiat atas perjuangan yang sangat baik yang diterapkan dalam Simulasi hari ini." Tutup Kapolres TTS.

Dari pantauan, Simulasi dilaksanakan  beberapa kegiatan diantaranya simulasi pengamanan dan penanganan  Kampanye Paslon, Simulasi pengaman di TPS, Simulasi pengaman Kota Suara dari TPS ke PPK dan Ke KPU,  pengamanan dan pengamanan aksi unjuk rasa di KPU