Tribratanewstts.com-Dari pengertiannya Fogging merupakan merupakan sebuah proses pembunuhan nyamuk dewasa melalui pengasapan. Fogging sendiri dikenal dalam dua jenis, yakni fogging massal serta fogging fokus. Fogging fokus prosesnya bakal dilaksanakan pada musim hujan dan yang menjadi target areanya adalah tempat di mana telah ditemukan kasus DBD.Sementara itu, fogging massal dilaksanakan sesudah serta sebelum musim hujan datang, yaitu tepatnya di lokasi-lokasi yang diketahui lebih gampang terkena wabah DBD.
Sedangkan Fever atau di kenal dengan istilah demam berdarah yang disebabkan gigitan nyamuk aides aegypti yang membawa virus dengue dari orang yang terinfeksi sangat berbahaya dan kalau terlambat penanganannya sering mengakibatkan kematian.
Pentingnya Fogging, Polres Timor Tengah Selatan (TTS) Senin (08/07/19) melakukan kegiatan Fogging atau pengasapan mencegah penyabaran nyamuk yang dapat mengakibatkan DBD.
Kegiatan Fogging yang dilaksanakan di seputaran mako Polres TTS maupun di beberapa mako Polsek jajaran Polres TTS dan Asrama Polres TTS.
Kapolres TTS melalui Kabag Sumda Polres TTS AKP made Mudana membenarkan adanya kegiatan Fogging di makao Polres dan Polsek jajaran dan Asrama Polres TTS.
Tambahnya kegiatan ini terselenggara atas kerja sama Polres dan Bidang Dokter Kesehatan (Biddokes) Polda NTT dan Rumah Sakit Bhayangkara Polda NTT dalam rangka mencegah penyebaran nyamuk di lingkunagn kantor maupun perumahan yang ada di asrama.