Beri Rasa Aman dan Aman Saat Pasar Mingguan, Bhabinkamtibmas Melaksanakan Patroli Dialogis
Tribratanewstts.com- Pasar Mingguan merupakan pasar yang dilaksanakan setiap minggu sesuai dengan hari yang telah di tetapkan oleh pihak-pihak yang berkewenagan.
Seperti Pasar Mingguan Desa Sei, Kecamatan Kolbano, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) sesuai penetapannya, pasar mingguan dilaksanakan setiap hari Kamis.
Demi memberikan rasa aman dan nayaman bagi warga pengunjung pasar, Bhabinkamtibmas Polsek Kolbano – Polres TTS Polda NTT Bripka Melinus Tamonob melaksanakan patroli sambaing.
Disampaikan kepada warga pengunjung pasar agar selalu waspada dan berhati-hati sehingga terhindra dari kejahatan seperti pencopetan atau bentuk-bentuk kejahatan lainnya selama berada di lokasi pasar dan bila terjadi atau menmukan kejahatan agar segera laporkan kepada Bhabinkamtibmas atau aparat keamanan terdekat sehigga dapat dilakukan upaya penindakan ataupun pencegahan sesuai aturan yang berlaku.
“ Sama –sama dan bekerja menjaga kamtibmas selama pasar berlangsung selain itu juga jaga kamtibmas dilingkungan masing”, ajaknya.
Sementara itu Kapolres TTS melalui kapolsek Kolbano Ipda Zibaidi mengatakan bahwa kegiatan yang dilaksanakan Oleh Bhabinkmatibmas ini rutin dilaksanakan setiap minggunya, dengan harapan saat pasar berlangsung dan warga yang mengunjungi merasa aman dan nyaman hingga selesai, tidak hanya itu Bhabin juga melaksanakan patroli diseputaran pasar serta memberikan imbauan-imbauan kamtibmas.