KRYD, Polsek Batu Putih Amankan Ratusan Liter Miras Beralkohol

KRYD, Polsek Batu Putih  Amankan Ratusan Liter Miras Beralkohol

Tribratanewstts.com- Polsek Batu Putih melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada Rabu (5/11/2025) di wilayah hukumnya. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Batu Putih, IPTU Eko Warso.

Dalam operasi tersebut, Polsek Batu Putih berhasil menyita 340 liter minuman keras (miras)  berakohol jenis Sopi yang akan masuk  ke wilayah kabupaten TTS.

Kapolres TTS melalui Kapolsek Batu Putih kepada media menyampaikan bahwa ratusan miras jenis sopi yang berhasil di amankan ini ditemui di Bus, dan travel yang hendak di bawah masuk ke wilayah kabupaten TTS dan diperjual belikan kembali.

Kami Polsek Batu Putih merupakan pintu masuk ke wilayah kabupaten TTS dari arah Kabupaten Kupang sehingga tidak menutup kemungkinan ini adalah jalur yang sudah pasti menjadi pintu masuk peredaran minuman keras oleh karena itu kami akan terus melaksanakan penertiban demi cegah peredaran minuman keras. Tegasnya.

Kegiatan penertiban ini dalam rangka KRYD yang bertujuan  menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif dan menjadikan  Kabupaten TTS Zero Alkohol dan khususnya wilayah hukum Polsek Batu Putih.Jelasnya 

Kami Imbau kepada seluruh masyarakat agar mari sama sama jauhi Miras, karena dapat mengganggu kesehatan dan dapat mengakibatkan terjadinya tindak pidana yang akhirnya merugikan diri sendiri, keluarga dan orang lain. Tutupnya.